Penerapan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) dalam Meningkatkan Kinerja Aparatur Sipil Negara Badan Penelitian dan Pembangunan Kabupaten Kolaka Utara
Sari
Penelitian dilakukan pada Badan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Kolaka Utara. Penelitian kualitatif ini menggunakan studi kasus deskriptif. Informan penelitian berjumlah lima orang, terdiri dari Kepala badan, sekretaris, kasubag ekonomi, kasubag umum dan kepegawaian dan kabag sosial dan kependudukan Badan Penelitian dan Pembangunan Daerah Kabupaten Kolaka Utara telah membantu penyelesaian penulisan tesis ini.. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif model interaktif. Berdasarkan hasill penelitian diperoleh bahwa Penerapan Sistem Pengendalian Internal Pemerintahan pada Badan Penelitian dan Pembangunan Daerah Kabupaten Kolaka Utara mengacu pada peraturan pemerintah nomor 60 Tahun 2008 ditujukan untuk meningkatkan kinerja pegawai dengan mengutamakan kegiatan yang efektif dan efisien, membuat lapora kerja yang diandalkan, mengamankan aset Badan Penelitian dan Pembangunan Daerah Kabupaten Kolaka Utara dalam menunjang kinerja pegawai dan meningkatkan ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku di lingkup Badan Penelitian dan Pembangunan Daerah Kabupaten Kolaka Utara
Keywords: Sistem Pengendalian Internal Pemerintahan, Kinerja
Teks Lengkap:
Download PDFReferensi
Atmosudirdjo, 2004. Administrasi dan Manajemen Umum. Jilid II. Jakarta: Ghalia Indonesia
Ladjamudin, 2013. Analisis Sistem Informasi. Jakarta Bhuana Ilmu Populer
Peter Salim dan Yenny Salim, 2002. Kamus Bahasa Indonesia Kontemporer, Jakarta: Modern English Perss.
Robbins, Stephen. P. 2006, Perilaku Organisasi. Jakarta: Gramedia
Romney, 2014. Sistem Informasi Akuntansi: Accounting Information System (edisi 13): Prentice Hall.
Saljana, 2014. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung; Alfabeta
Soedaryono, 2006. Tata Laksana Kantor. Depdikbud. Jakarta
Sutabri Tata, 2012. Analisis Sistem Informasi. Yogyakarta: Andi
Winardi, 2007. Manajemen Perilaku Organisasi , Edisi Revisi, Jakarta, Kencana. Prenada Media Group
Winarno Budi, 2006 Kebijakan Publik: Teori dan Proses. Yogyakarta: Media Pressindo
Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2008 tentang Sistem Pengendalian Intern Pemerintah
Undang-Undang Nomor. 5 Tahun 2014 Tentang ASN
DOI: https://doi.org/10.37531/mirai.v7i2.2101
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.